Pada menu formulir, silakan klik add formulir.
Kemudian isi judul formulir.
Untuk field formulir di bagian bawah bisa dilewati dulu kemudian save draft atau publish.
Pada tutorial ini saya menggunakan publish.
Kemudian klik edit with elementor.
Tunggu loading dan drag widget form ke bagian "drag widget here".
Kemudian untuk buat form, fokus ke form fields saja.
Bagian lain bisa diabaikan saja.
Setelah itu beri nama formnya pada Form Name
Form name ini wajib diisi karena nantinya akan digunakan sebagai identitas formulir.
Setelah membuat nama formulir, klik salah satu field, contohnya name, kemudian klik advanced, lalu ubah ID menjadi nama yang mudah diingat sebagai identitas field.
Pada contoh diatas, saya akan tetap menggunakan name.
Kemudian tambahkan field lainnya sesuai kebutuhan.
Untuk menambahkan field, klik add item.
Saya akan menambahkan field untuk nomor whatsapp.
Field untuk nomor whatsapp ini WAJIB ada meskipun setiap orang bisa memiliki identitas field yang berbeda.
Kemudian akan muncul Item #4.
Kamu bisa menentukan tipe field yang dibutuhkan, untuk tutorial ini saya akan tetap memilih text.
Kemudian, isi label dan placeholder.
Kedua item ini tidak wajib.
Saya akan menambahkan label saja.
Kemudian klik advanced lalu isi ID / identitas field dengan "whatsapp" atau nama lain yang ingin digunakan.
Kemudian klik lalu tahan field whatsapp dan tarik ke atas dibawah email.
Kemudian tambahkan field atau sesuaikan field-field lain sesuai kebutuhan.
Lalu klik update jika sudah selesai
Kemudian klik menu di sebelah kiri atas dan exit to dashboard
Lanjut ke tutorial berikutnya